Pedoman Pesantren Ramadhan Di Sekolah/Madrasah Tahun 2021

Pedoman Pesantren Ramadhan Di Sekolah/Madrasah Tahun 2021

Kegiatan Pesantren Ramadan di Sekolah adalah sebuah kegiatan untuk membentuk kepribadian, penanaman nilai-nilai religi dan memberikan kesadaran bahwa pendidikan agama merupakan kebutuhan bagi setiap muslim
Pedoman Pesantren Ramadhan
Dalam kegiatan tersebut juga ditanamkan serta dibangun sikap religius, nasionalis, mandiri, gotong royong, penguatan moderasi beragama dan karakter siswa sehingga memiliki semangat amar ma’ruf nahi munkar dan berakhlak mulia untuk mewujudkan Islam Rahmatan lil ‘Alamin

Pesantren Ramadan merupakan kegiatan pendidikan keagamaan yang bersifat intrakurikuler dan diselenggarakan oleh lembaga pendidikan formal baik yang berbasis agama maupun umum. Kegiatan ini dilaksanakan pada Bulan Ramadan

Pesantren Ramadan mengandung arti suatu rangkaian kegiatan pembelajaran agama secara totalitas (adanya penginapan/pemondokan selama satu hari atau lebih) yang dilakukan oleh suatu lembaga pendidikan di Bulan Ramadan dalam rangka mempersiapkan anak didiknya untuk menjadi generasi yang memiliki kedalaman spiritual dan berkepribadian Islami.

Tujuan Penyusunan Pedoman Pesantren Ramadhan


Melalui kegiatan Pesantren Ramadan diharapkan seluruh warga sekolah dapat:
  1. Meningkatkan keimanan, ketaqwaan, dan akhlak mulia;
  2. Meningkatkan pemahaman, penghayatan, dan pengamalan ajaran agama Islam dalam kehidupan sehari-hari sehingga menjadi muslim yang beriman dan bertaqwa kepada Allah SWT. serta berakhlak mulia dalam bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara;
  3. Menerapkan dan mengamalkan ajaran agama Islam dalam kehidupan sehari-hari dalam membentuk mental spiritual yang memiliki kepribadian muslim yang kokoh dan mampu menghadapi tantangan negatif yang datang dari dalam maupun luar dirinya;
  4. Memberikan pemahaman dan pengalaman tentang dirasah Islamiyah, wawasan kebangsaan, wawasan lingkungan hidup, citra diri anak saleh, Adab Pergaulan Muslim, kepemimpinan, dan pencegahan penyalahgunaan narkoba;
  5. Melatih kemandirian, keberanian, kejujuran, kebersamaan, dan toleransi;
  6. Menyemarakkan syiar Islam di lingkungan sekolah dan masyarakat.

Ragam Kegiatan Pesantren Ramadan


1. Kegiatan Pesantren Ramadan Daring


a. Puasa

Kegiatan berpuasa peserta didik selalu dikontrol oleh Guru Pendidikan Agama Islam (GPAI) bekerja sama dengan Guru Kelas atau Wali Kelas beserta orang tua setiap harinya dengan lembar kegiatan atau aplikasi monitoring kegiatan puasa selama Bulan Ramadan.

b. Salat Duha

salat Duha dibimbing oleh orang tua/wali peserta didik di rumah masing-masing dengan dipantau Bapak/Ibu guru melalui lembar kegiatan atau aplikasi monitoring kegiatan salat Duha selama bulan Ramadan.

c. Salat Fardu Berjamaah
Salat fardu dibimbing oleh orang tua/wali peserta didik di rumah masing-masing dengan dipantau Bapak/Ibu guru melalui lembar kegiatan atau aplikasi monitoring kegiatan salat Duha selama bulan ramadan.

d. Salat Tarawih dan Salat Witir
Salat tarawih dan witir dibimbing oleh orang tua/wali peserta didik di rumah masing-masing dengan dipantau Bapak/Ibu guru melalui lembar kegiatan atau aplikasi monitoring kegiatan salat tarawih dan witir selama bulan ramadan.

e. Kultum Ramadan
Materi kultum bisa disampaikan secara daring dalam bentuk pertemuan berbasis elektronik (misal: zoom meeting, google meet, skype dsb), video, siaran televisi, radio dll.

f. Tadarus Al-Quran
Tadarus Al-Quran dilaksanakan di rumah masing-masing dibimbing oleh orang tua/wali peserta didik di rumah masing-masing dengan dipantau Bapak/Ibu guru melalui lembar kegiatan atau aplikasi monitoring kegiatan tadarrus selama bulan ramadan.

2. Kegiatan Pesantren Ramadan Luring


a. Puasa
Kegiatan berpuasa peserta didik selalu dikontrol oleh Guru Pendidikan Agama Islam (GPAI) bekerja sama dengan Guru Kelas atau Wali Kelas beserta orang tua setiap harinya dengan lembar kegiatan atau aplikasi monitoring kegiatan puasa selama Bulan Ramadan.

b. Salat Duha
Salat Duha secara dilaksanakan bersama-sama di Masjid/aula sekolah. Setelah Salat Duha dilanjutkan dengan membaca doa bersama-sama dan kultum Duha.

c. Salat Fardu Berjamaah
Salat Fardu berjamaah dalam kegiatan Pesantren Ramadan dilaksanakan di masjid atau mushalla serta diajarkan tentang materi i‟tikaf (syarat dan rukun I‟tikaf).

Yang menjadi imam dalam kegiatan ini adalah GPAI, guru yang dianggap mampu, atau siswa yang ditunjuk. Peserta Pesantren Ramadan dijadwalkan untuk menjadi petugas adzan, iqamah dan pemimpin dzikir setelah Salat sebagai sarana melatih diri dan pembentukan karakter.

d. Salat Tarawih dan Salat Witir
Salat Tarawih dan Salat witir pada kegiatan Pesantren Ramadan dilakukan di masjid atau musholla sekolah. Adapun yang menjadi Imam dan Penceramah setelah Salat adalah GPAI, guru yang dianggap mampu, atau siswa yang ditunjuk. Peserta

Download Pedoman Pesantren Ramadhan


Untuk mempelajari Panduan Pelaksanaan Pesantren Ramadhan di Sekolah/Madrasah Tahun 2021 silahkan anda dapat membaca dan mempelajarinya dengan mengunduh melalui tautan berikut
Demikian yang dapat mimin bagikan terkait Pedoman Pelaksanaan Pesantren Ramadhan di Sekolah/Madrasah Tahun 2021 ini semoga bermanfaat untuk kita dalam melaksanakan pesantren kilat di sekolah dan madrasah masing-masing
Load comments