Bagaimana Sih Akhlak Kita Terhadap Kedua Orang Tua ?

Bagaimana Sih Akhlak Kita Terhadap Kedua Orang Tua ?

Kedua Orang tua adalah manusia yang menjadi perantara akan kehadiran kita di dunia ini, tanpa adanya kedua orang tua kita tersebut adatas n kehendak Allah, maka kita tidak akan ada di alam dunia ini.
akhlak kepada orang tua

Selain itu, kedua orang tua kita merupakan sosok manusia yang merawat kita dengan kasih sayang sejak dalam kandungan hingga kita dewasa, mereka membesarkan kita dengan susah payah serta rela mengorbankan banyak hal untuk kebahagiaan anaknya.

Coba kita bayangkan dan renungkan saat kita masih bayi dan kanak-kanak, orang tua rela meninggalkan sesuatu yang melanda dirinya saat anaknya nagis atau terbagung di waktu malam, padahal kondisi orang tua tersebut tidak enak badan / sedang sakit, beliau rela mengorbankan hal tersebut, dan masih banyak lagi contohnya

Oleh karena itu, salah satu dari akhlak kita terhadap sesama manusia di dunia ini adalah menghormati dan berbakti kepada kedua orang tua kita

Sudah sepatutnya kita sebagai anak-anaknya untuk menghormati dan menyayanginya sebagai bakti kita kepada mereka akan jasa dan pengorbanannya kepada anak-anaknya serta kasih sayang mereka yang tidak bisa di tukar dengan apapun.

Karena mulianya orang tua tersebut, dalam al-Qur'an secara tegas Allah SWT memerintahkan kepada kita untuk berbakti dan mengabdi kepada kedua orang tua kita.

Hukum berbakti kepada kedua orang tua kita adalah wajib bagi semua manusia yang ada di muka bumi ini dan berlaku untuk sepanjang zaman.

Berbakti kepada kedua orang tua merupakan bentuk rasa terima kasih kita atas kehadiran kita di bumi ini serta secara tidak langsung merupakan rasa syukur kita kepada Allah SWT Tuhan semesta alam.

Ketentuan Akhlak Kepada Kedua Orang Tua


Berikut ini beberapa ketentuan dan akhlak kita kepada orang tua yang harus anda lakukan dalam berbakti kepada kedua orang tua kita sesuai dengan yang diajarkan Nabi Muhammad SAW kepada kita.

1. Berbicara Dengan Sopan dan Baik


Ketentuan yang pertama yang harus dilakukan oleh seorang anak dalam pengaturan akhlak kita kepada orang tua adalah berbicara dengan kata-kata yang baik kepada mereka, hal ini sesuai dengan firman Allah dalam Al-Qur'an surah Al-Isra' ayat 23 yang artinya sebagai berikut

2. Mendoakan dan Melindunginya


Ketentuan yang kedua dalam peraturan dan ketentuan akhlak kita kepada kedua orang tua adalah mendoakan dan melindungi mereka.
akhlak kepada orang tua

Kedua orang tua kita telah mengorbankan banyak hal untuk kita, maka dari itu sudah sepatutnya kita mendoakan dan melindungi mereka, baik ketika mereka masih hidup terlebih lagi pada mereka yang sudah meninggal.

Seperti yang disebutkan dalam firman Allah SWT dalam Al-Qur'an surah Al-Isra' ayat 24 yang telah memberikan pelajaran tentang cara mendoakan kedua orang tua kita yang artinya adalah sebagai berikut

Kita harus mengikuti kata-kata kedua orang tua kita dan senantiasa menuruti mereka, dengarkan kata-kata mereka, dan jauhi larngan-larangan mereka, karena ridho Allah terletak pada ridho orang tua dan murka Allah berkaitan dengan murka orang tua.

Menuruti perkataan kedua orang tua merupakan hal yang wajib kita lakukan selama perkataan mereka sejalan dengan aturan agama. Namun jika perkataan dan perintah kedua orang tua kita tidak sejalan dengan syariat agama maka kita boleh menolak atau tidak mengikutinya. Hal ini sesuai dengan yang difirmankan Allah SWT dalam Al-Qur'an surah Lukman ayat 15 

Selain itu, di sebutkan dalam surah lain juga Allah SWT telah berfirman untuk memerintahkan kita untuk berbuat baik kepada kedua orang tua kita dan menjauhi perintah mereka jika perintahnya tidak sesuai dengan ajaran Islam, firman Allah tersebut dijelaskan dalam Al-Qur'an surah Al-Ankabuut ayat 8 

Dengan demikian untuk mematuhi kedua orang tua kita adalah sebuah kewajiban bagi kita selama perintah tersebut sesuai dengan ajaran agama Islam, jika perintah tersebut tidak sejalan dengan ajaran agama Islam maka kita dilarang untuk mematuhi perintah keduanya.

Nmun demikian jika hal ini terjadi kepada kita, maka jangan sampai kita memutuskan silaturahmi dengan mereka, kita harus tetap menghormati mereka dan menjaga mereka.

Jika kedua orang tua kita atau salah satu dari mereka sudah meninggalkan kita untuk selamanya, ada beberapa hal yang arus anda lakukan diantaranya adalah sebagai berikut
  1. Mendo'akan mereka
  2. Melaksanakan wasiatnya
  3. Menjaga nama baiknya
  4. Meneruskan cita-citanya
Hal ini sesuai dengan yang diajarkan oleh baginda kita Nabi besar Muhammad SAW dalam hadis yang diriwayatkan oleh Abu Usaid Malik bin Rabi'ah As-Sa'idi 

Demikian yang dapat mimin sampaikan terkait dengan Akhlak Kita Terhadap Kedua Orang Tuan kita ini, semoga dengan adanya penjelasan ini bisa membuat kita sadar dan tahu bahwa kedua orang tua kita adalah makhluk ciptaan Allah yang harus kita sayangi dan junjung tinggi kehormatan beliau serta berbakti kepadnya, sebab surganya Allah terletak di bawah telapak kakinya. 

Untuk itu wajib hukumnya bagi kita untuk memuliakan dan menghormati serta berbakti kedua orang tua kia baik yang masih hidup maupun yang sudah meninggal dunia dengan cara berbakti dan mendoakan mereka
Load comments